1095 - Seri Buku 'KITA KAYA!'

Nama Inisiator

Muslimah Qashiratu Taqarrabie

Bidang Seni

sastra

Pengalaman

8 tahun

Contoh Karya

Contoh Karya Taqarrabie.pdf

Kategori Proyek

kerjasama_kolaborasi

Deskripsi Proyek

‘KITA KAYA!’ adalah seri buku cerita berilustrasi untuk anak usia 7-12 tahun yang terdiri dari 7 judul dan dihadirkan dalam 2 versi, yaitu versi cetak (Bahasa Indonesia) dan versi digital (Bahasa Indonesia & Bahasa Inggris). Setiap judul akan menghadirkan kisah fiksi fantasi orisinil yang mengangkat budaya satu daerah di Indonesia sebagai semesta visual ceritanya. Seri buku ini bertujuan untuk merayakan keanekaragaman Indonesia yang paling sederhana seperti makanan, bentuk baju, bentuk rumah, alat transportasi, dll, dalam kemasan fiksi fantasi yang menarik untuk sasaran pembacanya. Seri buku ini diharapkan dapat membuat sasaran pembacanya menikmati keanekaragaman budaya Indonesia dengan cara masuk ke dalam dunia cerita yang seru, sehingga mereka tidak merasa digurui. Volume pertama yang menjadi proyek perdana seri buku ‘KITA KAYA!’ akan menghadirkan 7 cerita bertema keberagaman karbohidrat di Indonesia. Diharapkan, seri buku ‘KITA KAYA!’ akan berlanjut ke volume-volume berikutnya yang mengangkat tema keberagaman Indonesia yang lain. Proyek ini akan melibatkan 5 produser, 1 penulis, 7 ilustrator dan 1 desainer yang kesemuanya adalah perempuan. Setelah seri buku terbit, akan dilangsungkan acara peluncuran seri buku yang mengundang orang tua, guru, anak dan masyarakat umum, di mana cerita-cerita buku ‘KITA KAYA!’ akan dipertunjukkan dalam kolaborasi dongeng, musik, ilustrasi, audiovisual dan tari.

Latar Belakang Proyek

Iklim sosial dan politik dunia kini semakin mendorong masyarakat untuk saling memisahkan diri. Begitu juga yang terjadi di Indonesia. Meningkatnya pemberitaan kasus bully, korupsi, kekerasan, diskriminasi dan gosip telah mendorong semakin banyak elemen masyarakat seperti orang tua, guru, serta komunitas pendidik informal untuk terus menambah kegiatan positif untuk anak yang mampu menumbuhkan kecerdasan emosional, intelektual dan sosial, meningkatkan kemampuan untuk menghargai perbedaan serta mengukuhkan kecintaan kepada sesama, bangsa dan semesta alam raya. Seri buku ‘KITA KAYA!’ bertujuan untuk menyebarkan pesan positif yang serupa tanpa berusaha untuk membuat pembacanya merasa diajari. Seri buku ini menghadirkan pesan tersebut dalam kisah fiksi fantasi orisinil yang seru karena keberadaan buku sejenis ini masih sedikit jumlahnya di Indonesia, apalagi yang dibuat oleh produser, kreator dan penerbit kecil dan independen, dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris serta versi cetak maupun digital.

Masalah yang Diangkat

Volume pertama dari seri buku ‘KITA KAYA!’ akan menjadi wadah dan batu lompatan pertama bagi penulis, ilustrator, desainer dan produser perempuan lokal yang belum berkesempatan untuk berkarya di industri buku anak Indonesia karena hambatan biaya atau akses. Lebih jauh lagi, hasil keuntungan dari penjualan seri buku ‘KITA KAYA!’ akan digunakan untuk terus menghidupkan kegiatan literasi dan audiovisual untuk anak yang mengangkat identitas Indonesia secara kreatif dan positif dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Indikator Sukses

Indikator sukses proyek ini adalah jika pada Februari 2019, setiap judul di seri buku ‘KITA KAYA!’ volume pertama terjual sebanyak 200 eksemplar, sehingga keseluruhan proyek perdana ini mencapai penjualan sebanyak 1400 eksemplar. Yang lebih penting lagi, indikator kesuksesan proyek ini adalah jika cerita dan ilustrasi seri buku ini dijadikan alat bercerita yang membangun kedekatan anak dengan orang tua dan guru mereka.

Dana yang Dibutuhkan

Rp.210 Juta

Durasi Proyek

9 bulan