708 - Cipta lagu anak "stop kekerasan pada anak"

Nama Inisiator

Dwiana Pandanwangi

Bidang Seni

musik

Pengalaman

9 tahun

Contoh Karya

VID-20171006-WA0020.mp4

Kategori Proyek

perjalanan

Deskripsi Proyek

Memberikan workshop cipta lagu anak, dengan tema Stop Kekerasan Pada Anak dengan peserta pendidik Anak Usia Dini di seluruh pelosok kabupaten Karanganyar. Workshop ini, dilakukan di 17 kecamatan. Peserta 20 orang pendidik anak usia dini di setiap kecamatan. Di setiap kecamatan akan dipilih 1 lagu anak, dan akan dikemas dalam sebuah album kompilasi dan akan disebarluaskan ke seluruh lembaga PAUD dan.sekolah dasar sebagai upaya penyadaran kepada masyarakat umum, khususnya di Kabupaten Karanganyar tentang kekerasan pada anak. Lagu lagu anak ini, akan dipentaskan saat perayaan hari anak nasional ataupun event event serupa. Pendidik anak usia dini adalah orang orang yang berhubungan secara langsung dengan anak anak, dan mereka memerlukan pengetahuan tentang bagaimana cara menciptakan lagu, sebagai media pembelajaran mereka. Jadi, kiranya pengetahuan ini akan sangat berguna bagi eksistensi mereka di dunia pendidikan.

Latar Belakang Proyek

Pendidik Anak Usia Dini di Kabupaten Karanganyar jumlahnya mencapai kurang lebih 1400 orang. Ternyata, hanya sebagian kecil dari mereka yg memiliki atau setidaknya tahu cara menciptakan sebuah lagu anak. Mereka memerlukan suatu cara mudah untuk mencipta lagu anak, karena banyak pendidik yg tidak punya kemampuaan tersebut. Padahal, lagu anak menjadi salah satu media pembelajaran bagi PAUD yang disukai dan mudah dimengerti oleh anak. Selain itu, melihat tingkat kekerasan pada anak di Kabupaten Karanganyar cukup tinggi,membuat perhatian dan keprihatinan saya. Perlu adanya penyadaran yang tidak menggurui dan mungkin akan menyinggung pihak pihak tertentu, terhadap masalah ini. Dengan lagu, suatu masalah atau fenomena bisa disampaikan tanpa terkesan menggurui. Pendidik anak usia dini, adalah orang yang dekat dengan anak dan orangtua,sehingga mereka bisa menyampaikan pesan dari lagu anak ini dalam pembelajaran di lembaga PAUD masing masing.

Masalah yang Diangkat

Perjalanan workshop ini mengangkat tema Stop Kekerasan Pada Anak. Satu upaya yang semoga bisa menyadarkan masyarakat tentang dampak Kekerasan Pada Anak. Selain itu, diharapkan dengan adanya workshop di seluruh pelosok kabupaten Karanganyar ini, dapat memberikan pengetahuan baru kepada pendidik Anak Usia dini tentang cara mudah menciptakan lagu, sebagai media pembelajaran PAUD.

Indikator Sukses

Lagu lagu yang tercipta, dapat dengan mudah di nyanyikan oleh anak anak, pendidik, dan masyarakat luas.

Dana yang Dibutuhkan

Rp.200 Juta

Durasi Proyek

8 bulan