Cipta Media

Laporan Aktivitas Tenun Ikat Tradisional NTT

Oleh: Ananias Bees

Pertemuan pihak Yayasan Taim Hine dan kelompok Tenun Nekmese

Tanggal 03 Jul 2018
Kelompok Tenun Nekmese
Kelompok Tenun Nekmese
Jam 15.30 WITA
Lokasi Rumah Tinggal
Alamat Manutapen, NTT
Daftar Hadir Ananias Bees
Tujuan Pertemuan ini diadakan dengan tujuan memberikan arahan dan penjelasan kepada ibu – ibu penenun serta fasilitator
Ringkasan
Hasil Pertemuan pertama ini terjadi di rumah Kelompok Tenun Nekmese. Pertemuan ini diadakan dengan tujuan memberikan arahan dan penjelasan kepada ibu – ibu penenun serta fasilitator mengenai proses yang sudah dilalui, mulai dari tahapan seleksi yang diikuti oleh Fasilitator di tingkat nasional sampai dengan diresmikannya Kelompok Tenun Nekmese sebagai penerima dana hibah Cipta Media. Dana awal yang diajukan sebesar Rp. 90.000.000,- namun Cipta Media bersedia untuk memberikan dana sebesar Rp. 60.000.000,- dan dibagi untuk masing – masing kelompok Tenun yang ada sehingga kelompok Nekmese akan menerima Rp. 30.000.000,-. Penerimaan dana akan dilaksanakan dalam 2 tahap, dan disepakati bahwa dana seutuhnya akan dikelola oleh kelompok dengan pertanggungajawaban fasilitator serta dipantau oleh Yayasan Taim Hine. Pertemuan dilaksanakan selama kurang lebih 1 jam dimulai pukul 15.30 WITA.
Evaluasi
Rekomendasi