Beranda > Penerima Hibah CMB > Hpku-Teman Belajarku > Sosialisasi Awal Program Hpku Teman Belajarku

Sosialisasi Awal Program Hpku Teman Belajarku

150px-Januari_13_2011_Gerakan_1000guru_Laouncing_Hpku_di_Pemkot_Kediri.jpg 150px-Januari_13_2011_Gerakan_1000guru_Laouncing_Hpku_di_Pemkot_Kediri (1).jpg 150px-Januari_13_2011_Gerakan_1000guru_Laouncing_Hpku_di_Pemkot_Kediri (2).jpg

Tujuan : Sosialisasi Awal Program Hpku Teman Belajarku

Lokasi : Ruang Joyoboyo Pemkot Kediri

Alamat : Jl. Basuki Rahmat Kota Kediri

Jam : 08.00 - 11.00

Hadir :

  • Ali Sahbana
  • Zamzam Rahmawati
  • Hidayati Zulfa
  • Nanang Setiawan
  • Siska Doviana
  • Hendra Prastiawan
  • Drs. Wahid Ansory, M.Pd
  • 60 guru TIK SMA/MA Kota dan Kabupaten Kediri

Ringkasan :

  • Sebagai strategi awal memperkenalkan pemanfaatan Hp di sekolah (karena sebagian besar sekolah di Kediri melarang siswanya membawa Hp ke sekolah), maka di pilih “komunitas” yang akrab dengan teknologi yaitu Guru TIK, diharabkan dengan aktivitas ini terbuka wacana untuk memanfaatkan Hp sebagai media belajar siswa.
  • Sengaja judul kegiatan/ seminarnya adalah “Fun Learning With ICT”, berdasarkan pertimbangan supaya tidak ada masalah dengan perijinan kegiatan dan temanya bisa lebih luas, walupun intinya adalah pemanfaatan “Mobile Learning”.
  • Acara dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Kediri Bapak Drs. Wahid Ansori, dalam sambutannya beliau menegaskan bahwa salah satu kompetensi yang harus dipunyai Guru saat ini adalah menguasai teknologi informasi, khususnya untuk mendukung proses belajar mengajar.
  • Pembicara selanjutnya Siska Doviana, menjelaskan tentang Ciptamedia yang merupakan hibah terbuka bagi individu atau organisasi untuk melakukan perbaikan pemanfaatan media di Indonesia, dan menginformasikan bahwa salah satu penerima hibah adalah dari Kediri dengan judul “Hpku Teman Belajarku” yaitu pemanfaatan hp yang sehat untuk mendukung pembelajaran di sekolah.
  • Pembicara terakhir Ali Sahbana, inisiator “Hpku Teman Belajarku”, dijelaskan bahwa ide proposal ini adalah pengalaman pribadi (http://hpkutemenbelajarku.blogspot.com/) sebagai guru komputer (TIK) yang merasa perlu memberikan wawasan kepada siswa setingkat SLTA terhadap pemanfaatan Hp yang baik, utamanya dalam etika, manfaat dan bahayanya. Dalam kesempatan terakhir Ali Sahbana medemontrasikan pembuatan video pembelajaran berformat 3gp sebagai alternatif pemanfaatan Hp untuk sarana belajar.